Fungsi & Cara Menggunakan Remote AC Aqua Japan

Bagikan!

Meskipun terbilang cukup mudah, namun masih ada beberapa pengguna pemula yang masih belum mengetahui cara menggunakan remote AC Aqua. Terlebih jika mereka masih ragu dengan tombol yang tersedia dan khawatir melakukan berbagai kesalahan.

Ketahui Fungsi Tombol Remote AC Aqua

cara menggunakan remote ac aqua

Sebelum mengetahui cara penggunaan remote AC secara detail, ada baiknya jika Anda memahami fungsi tombol pada remote tersebut secara seksama. Remote AC Aqua memiliki sejumlah tombol utama yang direpresentasikan dengan sejumlah simbol untuk menunjukkan fitur tertentu.

1.    Power

Merupakan salah satu tombol utama pada remote AC yang berguna untuk menghidupkan dan mematikan perangkat. Tombol ini sangat mudah ditemukan karena biasanya paling mencolok dengan simbol atau tombol berwarna merah.

2.    Temp

Alias temperature yang sesuai namanya, berfungsi untuk membuat pengaturan suhu udara menjadi naik atau turun. Ada dua tombol yang biasa ada, yakni simbol panah atas dan panah bawah di mana jika kamu menekan tombol ini, maka suhu udara yang dikeluarkan AC akan lebih disesuaikan.

3.    Auto

Kalau kamu tidak ingin merasa ribet dengan pengaturan secara mandiri, gunakan saja tombol Auto sehingga sensor akan mendeteksi kondisi ruangan dan melakukan pengaturan secara otomatis.

4.    Turbo

Jika kamu ingin menggunakan cara menggunakan remote AC Aqua Japan secara lebih otomatis dan mempercepat proses pendinginan udara dalam waktu singkat, maka kamu bisa menggunakan tombol Turbo ini. Dengan begitu, AC akan mencapai besaran suhu dengan kecepatan maksimum.

5.    Sleep

Kalau kamu ingin menggunakan AC tanpa perlu merasa terganggu dengan suaranya, maka kamu bisa mengaktifkan mode Sleep ini. Mode ini cocok jika ingin AC bekerja dalam senyap ketika kamu sedang tidur.

6.    Cool/Dry

Kalau kamu mencari cara menggunakan remote AC Aqua untuk mengaktifkan mode pendinginan udara, kamu bisa menggunakan tombol Cool. Namun jika kamu ingin mengoperasikan AC seperti kipas, kamu bisa menggunakan tombol Dry untuk mengalirkan angin.

7.    Swing

Kamu juga bisa mengatur aliran udara melalui tombol remote yang memiliki lambang aliran Swing. Dengan mode ini, aliran angin dapat diatur secara vertikal atau horizontal, bahkan naik turun secara otomatis.

8.    Timer

AC Aqua dikenal sebagai salah satu merk pendingin udara yang pintar, sebab dapat beroperasi secara otomatis berdasarkan jadwal yang diatur oleh setiap pengguna. Dengan opsi ini, mesin AC dapat menyala dan berhenti pada jam tertentu sesuai kebutuhan.

Cara Mengatur Timer AC Aqua dengan Mudah

cara menggunakan remote ac aqua

Secara garis besar, fitur Timer pada AC Aqua Japan memang digunakan sebagai pengatur waktu secara otomatis. Dengan fitur ini, kamu bisa mengatur perangkat AC untuk menyala atau berhenti beroperasi dalam waktu tertentu.

· Menyalakan fitur Timer

Kalau kamu menyalakan fitur Timer, hal yang perlu dipastikan adalah siapkan remote AC dan memastikan kamu tahu mana tombol Timer tersebut. Selanjutnya, arahkan remote ke AC dan tekan tombol ON pada Timer tersebut sehingga indikator pada layar remote AC muncul.

· Mematikan fitur Timer

Untuk bisa mematikan fitur ini, kamu hanya perlu menekan tombol Timer Off sampai indikator pada layar remote menghilang atau menunjukkan fungsi off sudah tidak berjalan lagi.

Demikian cara menggunakan remote AC Aqua yang mudah dilakukan. Nah, semoga informasi di atas bermanfaat dan bisa menjadi referensi buat kamu yang masih kesulitan mengoperasikan perangkat tersebut. Selamat mencoba!

Leave a Comment